Text
TEKNIK PEMERIKSAAN LOPOGRAFI DENGAN KASUS PRO TUTUP STOMA DI INSTALASI RADIOLOGI RSUD dr. MOEWARDI SURAKARTA
XML
Pemeriksaan lopografi dengan kasus pro tutup stoma di Instalasi Radiologi RSUD
xiv
dr Moewardi Surakarta berbeda dengan teori. Perbedaan terletak pada media kontras yang
digunakan dan pemasukan media kontras yang melalui anus. Adapun tujuan dilakukannya
penelitian untuk mengetahui teknik pemeriksaan lopografi dengan kasus pro tutup stoma
dan alasan penggunaan media kontras water soluble dengan bahan pencampur NaCl. Jenis
penelitian yang digunakan adalah penelitian kualitatif dengan pendekatan studi kasus yang
dilakukan pada bulan Mei 2024 di Instalasi Radiologi RSUD dr. Moewardi Surakarta.
Metode pengambilan data dalam penelitian ini secara observasi, wawancara dan
dokumentasi. Penelitian didapatkan hasil bahwa pemeriksaan lopografi dengan kasus pro
tutup stoma menggunakan media kontras water soluble merek Iohexol dengan bahan
pencampur cairan NaCl. Proses pemasukan media kontras dilakukan dengan cara
menyuntikan campuran media kontras dan cairan NaCl dengan perbandingan 1:4
menggunakan spuit 50 cc dan kateter melalui stoma distal, anus dan stoma
proksimal. Alasan pemasukan melalui anus karena ketika media kontras dimasukan
melalui stoma distal media kontras belum memenuhi colon sampai anus sehingga
untuk melihat colon sigmoid, rectum dan anus pasien, dokter memodifikasi
pemasukaannya melalui anus. Alasan penggunaan media kontras water soluble dengan
bahan pencampur NaCl pada pemeriksaan lopografi barium enema dengan kasus pro tutup
karena media kontras water soluble dianggap lebih aman dan nyaman bagi pasien karena
sifatnya yang mudah diserap sehingga aman digunakan bagi pasien. Cairan NaCl juga lebih
steril sehingga aman digunakan sebagai bahan pencampur media kontras.
Kata Kunci: Lopografi, Pro Tutup Stoma, Media Kontras dan NaCl
Detail Information
Item Type |
Karya Tulis Ilmiah
|
---|---|
Penulis |
Jesicha Rambu Muni - Personal Name
|
Student ID |
21500004
|
Dosen Pembimbing |
Siti Arifah, S.Kep., M.Kes - - Dosen Pembimbing 1
Brilian Prakoso, S.Tr.Kes., M.Tr.ID. - - Dosen Pembimbing 2 |
Penguji | |
Kode Prodi PDDIKTI |
11402
|
Edisi |
Published
|
Departement |
RADIOLOGI
|
Kontributor | |
Bahasa |
Indonesia
|
Penerbit | STIKES Guna Bangsa Yogyakarta : Perpustakaan Guna Bangsa., 2024 |
Edisi |
Published
|
Subyek | |
No Panggil |
KTI 24.TR.017 JES t
|
Copyright |
STIKES Guna Bangsa
|
Doi |